[PHOTO] SNSD membantu Dangerous Boys menari "The Boys"

12.29.00


Pada episode “Girls’ Generation and Dangerous Boys” berikutnya, para 'dangerous boys' akan memulai kehidupan baru mereka di asrama. Namun, mereka harus lulus inspeksi dari para anggota SNSD.

SNSD mengecek barang bawaan anak-anak itu untuk menyita barang yang tidak boleh dilarang seperti handphone dan rokok. Hal ini membuat SNSD teringat kembali dengan masa lalu mereka, “Ini mirip sekali dengan mas-masa trainee kita.” Sebelum SNSD debut tahun 2007 lalu, merek juga harus mengucapkan selamat tinggal pada handphone mereka untuk bisa berkonsentrasi dalam masa training.

Namun, anak-anak itu mendapat hanphone pengganti dati SNSD yang dapat mereka gunakan untuk menghubungi mentor mereka tersebut. Para anggota SNSD menunjukkan tanggung jawab mereka dengan berkata pada anak-anak tersebut untuk terus menghubungi anggota SNSD bahkan jika mereka tidak bisa bertemu.


Para "Dangerous Boys" ini mendapat tugas baru untuk mengikuti sebuah kompetisi menari “Street Jam”, yang merupakan kompetisi terbaik di Korea.

Meskipun sibuk, SNSD tetap membantu anak-anak ini untuk berlatih koreografi lagu The Boys. ini adalah kali pertama bagi para "Dangerous Boys" untuk menari, jadi SNSD memberikan tes dasar. Dan sepertinya kemampuan menari mereka sangat jauh dari kata bagus. namun, karena waktu kompetisi masih 5 Februari, mereka masih memiliki waktu banyak untuk berlatih.

Episode “Girls’ Generation and Dangerous Boys” ini akan tayang pada 25 Desember 2011 pukul 7:30pm KST (5:30pm WIB) di channel jTBC.

Sumber: Xports News, TV Report via Soshified.com
Bahasa Inggris: MoonSoshi9@soshified
Kontributors: taengbear@soshified, ch0sshi@soshified, bhost909@soshified
Terjemahan: @debeesen

You Might Also Like

0 comments

Blog Archive